Manual Camera Compability. – Bagi yang hobi fotografi, mungkin lebih suka apabila menggunakan aplikasi kamera manual. Seperti yang kita ketahui banyak aplikasi manual camera yang populer seperi Google Camera (GCAM), Open Camera dan lain sebagainya.
Akan tetapi, untuk menggunakan aplikasi kamera manual tersebut, kita harus memiliki ponsel android yang sudah aktif Camera 2 API. Karena jika tidak, tentu tidak bisa support dengan aplikasi tersebut.
CAM2 API berfungsi untuk mengakses fitur aplikasi camera yang lebih canggih. Ini biasanya aktif pada versi android 5 (Lolipop) ke atas. Sedangkan untuk versi di bawahnya harus mengaktifkan secara manual melalui akses root.
Oleh karena itu, pada artikel kali ini GCAMTIPS.ID akan berbagi pengalaman tentang bagaimana cara menggunakan manual camera compability.
Manual Camera Compability
Seperti yang admin jelaskan di atas, dengan aktifnya Camera 2 API memungkinkan kita bisa mengakses semua fitur kamera android (manual). Misalnya, kita bisa mengakses penuh terhadap kontrol fokus, ISO dan pencahayaan layaknya DSLR.
Sedangkan aplikasi manual camera compability berfungsi untuk test apakah HP android sudah aktif Cam2 API atau belum. Karena, untuk menggunakan kamera manual seperi GCAM dan open camera harus aktif Camera2 API.
Oleh karena itu, dengan adanya aplikasi untuk cek camera2 api ini menjadi sebuah alternatif yang cukup bagus. Karena, mungkin kita akan kebingungan untuk mengetahui apakah HP sudah support manual kamera atau belum.
Download Manual Camera Compability APK
Sebelum lanjut ke cara penggunaan, tentu kita harus instal aplikasinya terlebih dahulu. Yang mana, aplikasi tersebut sudah tersedia secara gratis di google play sotre atau pun dari internet.
Nama File | Ukuran File |
---|---|
Manual Camera Compability APK | 2,5 MB (Play Store) |
Manual Camera Compability MOD | 2,9 MB (Google Drive) |
Jadi, silahkan download terlebih dahulu salah satu dari dua versi aplikasi di atas. Jika sudah, tinggal kita lanjutkan ke proses instalasi.
Cara Menggunakan Manual Camera Compability Untuk Cek Camera2 API Android
Sebenarnya, cara penggunaan apk ini sama seperti menggunakan aplikasi pada umumnya. Secara instalasi sekalipun nyaris sama seperti aplikasi lain. Adapun cara menggunakan manual camera compability ialah sebagai berikut.
- Download & Instal terlebih dahulu aplikasi Manual Camera Compability.
- Jika sudah, buka aplikasi tersebut.
- Jika meminta perizinan, silahkan klik Izinkan Saat Aplikasi Digunakan.
- Setelah itu, klik opsi Start untuk memulai test Camera2 API.
- Tunggu proses testing beberapa saat.
- Jika sudah aktif, akan muncul centang hijau pada semua opsi test result seperti di bawah ini.
- Jika camera2 api belum aktif, maka hasil test pada manual focus, white balance, iso, shutter speed dan raw support akan bertanda silang merah.
- Selesai.
Di atas, merupakan cara cek Camera2 Api android sudah aktif atau belum menggunakan manual camera test.
Manfaat Aktifnya Camera2 API
Setelah semua penjelasan yang ada di atas, sekarang kita harus mengetahui apa sih manfaat aktifnya Camera2 API di HP android. Karena, mungkin sebagian dari kita masih banyak yang kebingungan mengenai fungsi dari manual camera tersebut.
Kontrol Penuh Terhadap Kamera
Manfaat utama dengan aktifnya cam2 api di android yaitu, kita memiliki kendali penuh terhadap kamera. Artinya, kita bisa mengatur komposisi sesuai selera seperti kontrol fokus, exposure, raw dan lain sebagainya.
Dengan demikian, sebagian dari mereka yang mengetahui bahwa camera2 api sudah aktif pasti akan instal manual camera seperti GCAM dan Open Camera.
Performa Lebih Baik
Dengan aktifnya camera2 api di ponsel, memiliki manfaat lain yaitu mampu mempercepat pengambilan gambar maupun video. Artinya, performa kamera lebih baik apabila dibandingkan dengan camera pada umumnya.
Misalnya, memiliki stabilizer yang cukup bagus sehingga mampu meningkatkan pengalaman pengguna dalam menggunakan camera ponsel.
Fitur Yang Kaya
Sementara itu, manfaat lain dari aktifnya camera2 api ialah bisa menikmati fitur yang kaya dari manual kamera. Karena, pada aplikasi kamera manual terdapat fitur canggih seperti night sight, astrophotography, HDR+ dan lain sebagainya.
Oleh karena itu, tidak sedikit dari mereka yang hobi fotografi untuk instal manual camera misalnya GCAM.
Demikianlah yang dapat admin bagikan seputar cara menggunakan manual camera compability test untuk cek Camera2 API android. Dengan adanya artikel ini, tentu menjadi sebuah pencerahan bagi kalian yang belum paham menggunakannya.